GURU BIASA ADALAH GURU YANG MAMPU MENJELASKAN, GURU BAIK ADALAH GURU YANG MAMPU MENDEMONSTRASIKAN DAN GURU HEBAT ADALAH GURU YANG MAMPU MENGINSPIRASI SISWA.

Selasa, 22 Februari 2011

TESIS S2 TEKNOLOGI PEMBELAJARAN UNY


ABSTRAK

Ida Rianawaty: Pengembangan Bahan Ajar Sains Berbasis Web dengan Portal E-learning Moodle untuk Siswa SMP SBI. Tesis: Program Pascasarjana, Universitas Negeri Yogyakarta, 2010.

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengembangkan bahan ajar sains bilingual berbasis web bagi siswa kelas VIII SMP Sekolah Bertaraf Internasional (SBI) yang berupa portal E-learning dengan menggunakan LMS Moodle, (2) Mengetahui kelayakan bahan ajar sains bilingual berbasis web yang dihasilkan sebagai suplemen Sumber Belajar untuk siswa kelas VIII SMP Sekolah Bertaraf Internasional (SBI).(3) Mengetahui efektifitas bahan ajar sains berbasis web yang dikembangkan terhadap pencapaian kompetensi matapelajaran sains siswa kelas VIII SMP Sekolah Bertaraf Internasional (SBI).

Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kota Magelang. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan dilakukan dengan menempuh tiga tahapan, yaitu perencanaan, desain, dan pengembangan. Proses perencanaan adalah langkah awal memulai pengembangan yaitu mendefinisikan bidang/ruang lingkup batasan yang diambil dari silabus dan RPP guru mata pelajaran sains, mengidentifikasi karakteristik siswa, membuat  dokumen perencanaan, menentukan dan mengumpulkan sumber-sumber, dan melakukan brainstorming. Proses desain adalah langkah kedua, dalam proses ini melakukan analisis konsep materi, dan membuat flowcharts. Proses akhir adalah proses pengembangan yaitu menyiapkan teks, menggabungkan bagian-bagian dan memadukan berbagai bahan yang telah terkumpul, membuat program, melakukan uji alpha, yaitu memvalidasi produk yang dilakukan oleh ahli media dan ahli materi (evaluasi formatif), melakukan uji beta, melakukan revisi akhir, dan melakukan evaluasi sumatif dengan mengadakan pretest dan posttest pada kelas dengan pembelajaran menggunakan  bahan ajar sains cetak dan kelas yang menggunakan bahan ajar sains bilingual berbasis web, dan membandingkan hasil belajarnya. Selanjutnya mempublish Bahan ajar sains bilingual berbasis web dengan alamat http://ida.elearning-diy.org.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Kualitas bahan ajar sains bilingual berbasis web ditinjau dari aspek materi termasuk kategori baik dengan rerata 3,73. Dari ahli media termasuk kategori  sangat baik dengan rerata 4,28. Sedangkan tanggapan siswa terhadap media pembelajaran ini termasuk dalam kategori sangat baik dengan rerata 4,41. Berdasarkan penilaian tersebut maka bahan ajar sains bilingual berbasis web yang dikembangkan tersebut layak untuk digunakan pada siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Kot Magelang. Penggunaan bahan ajar sains bilingual berbasis web untuk siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Kota Magelang ini dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Itu terbukti dengan ketuntasan yang dicapai, dengan KKM 75 dimana kelas yang proses pembelajarannya menggunakan Bahan Ajar Sains berbasis Web terdapat 18 siswa yang tuntas (75 %) dengan nilai rata-rata pretest 61,46 menjadi 78,33, naik sebesar 16,88. Jika dibandingkan dengan kelas menggunakan media cetak, jumlah siswa yang tuntas sama (75 %) dengan rata-rata pretest 62,08 menjadi  74,58 naik sebesar 12,50. Perbandingan hasil rerata posttest kedua kelas tersebut sebesar 4,75.


Kata Kunci: pengembangan, bahan ajar sains, berbasis web

4 komentar:

  1. hhmm... jadi penasaran dengan produk bahan ajarnya.. belum dipublikasikan ya Bu?

    BalasHapus
  2. ibu ida salam kenal, saya sangat tertarik dg tesis ibu, kebetulan saya jg sdg bingung untk membuat tesis, bisa saya mengcopy atau lihat tesisnya bu? terimakasih sebelumnya

    BalasHapus
  3. Mbak Aini bisa dilihat disini!
    http://biologi.freewebclass.com/course/view.php?id=2
    yg dikembangkan materi 1 semester. yg diujicoba lengkap materi fotosintesis.

    BalasHapus
  4. Salam kenal kembali bu Merri, saya rasa tesis dg tema spt ini sdh mulai banyak dikembangkan. tetapi untuk menjaga etika akademik tentu tdk mungkin saya memberikan softcopy tesis saya kepada ibu secara utuh. Maaf ibu sedang menempuh program S2 dimana dan prodi apa? Semoga dg membaca abstrak tesis saya ibu sdh terinspirasi.

    BalasHapus