GURU BIASA ADALAH GURU YANG MAMPU MENJELASKAN, GURU BAIK ADALAH GURU YANG MAMPU MENDEMONSTRASIKAN DAN GURU HEBAT ADALAH GURU YANG MAMPU MENGINSPIRASI SISWA.

Rabu, 31 Mei 2023

KONEKSI ANTAR MATERI, KESIMPULAN, DAN REFLEKSI MODUL 1.1 PGP

Refleksi Pemikiran Ki Hadjar Dewantara

Menurut KHD pendidikan merupakan  upaya memajukan budi pekerti (kekuatan batin, karakter), pikiran (intellek) dan tubuh anak (Dewantara, 1977: 14-15). Asas Pendidikan Ki Hadjar Dewantara (KHD) membedakan kata Pendidikan dan Pengajaran dalam memahami arti dan tujuan Pendidikan. Pengajaran (onderwijs) : merupakan proses Pendidikan dalam memberi ilmu atau berfaedah untuk kecakapan hidup anak secara lahir dan batin.  Pendidikan : (opvoeding) memberi tuntunan terhadap segala kekuatan kodrat yang dimiliki anak agar ia mampu mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya baik sebagai seorang manusia maupun sebagai anggota masyarakat.

Pendidikan tidak hanya sekedar  proses alih ilmu pengetahuan  saja atau transfer of knowledge,  tetapi pendidikan merupakan  proses transformasi nilai  (transformation of value). Filosofi Ki Hadjar Dewantara mengenai pendidikan  yang memanusiakan dan memerdekakan adalah  konsep pendidikan yang mengantarkan anak didik  pada pertumbuhan dan perkembangan dalam  menemukan, mengembangkan, serta menjadikan  anak didik sebagai manusia yang utuh dan penuh  atas dirinya.

berikut saya lampirkan tugas PGP modul 1.1

https://guru.kemdikbud.go.id/bukti-karya/pdf/96377